UNIT punk rock asal Bekasi, Jendral Kantjil dikabarkan kembali merilis mini albumnya bertajuk This Is What I Think About Love yang pernah...
UNIT punk rock asal Bekasi, Jendral Kantjil dikabarkan kembali merilis mini albumnya bertajuk This Is What I Think About Love yang pernah dirilis secara fisik 15 tahun lalu melalui platform digital, Kamis (5/11/2020) yang berisikan 5 lagu. Perilisan mini albumnya tersebut juga sebagai warming up sebelum dirilisnya single terbaru pada pertengahan bulan ini.
"Kami ingin mengabadikan kembali rilisan fisik yang pernah dibuat ke digital dimana album tersebut sangat membekas bagi kami," kata mereka melalui press release yang diterima acarakita.net, Minggu (1/11/2020) lalu.
Menurut mereka, saat itu Jendral Kantjil baru lulus dari bangku sekolah dan masih suka 'nongkrong' sana sini yang membuat Jenderal Kantjil hanya mampu membuat lima lagu. Karena karya tersebutlah yang membuat Jendral Kantjil dapat mengisi berbagai panggung di skena Jabodetabek, dan secara tidak langsung mengangkat daerah asalnya ke skena musik yang lebih luas.
Perilisan ini juga dimaksudkan untuk mengenang perjuangan Jendral Kantjil bersama gitarisnya yang telah meninggal dunia, sedangkan untuk single terbarunya yang akan dirilis pun menggambarkan sosok dari gitarisnya tersebut yang bila sesuai rencana akan rilis Jumat (20/11/2020) mendatang di seluruh platform music digital.
Sebagai informasi, Jendral Kantjil merupakan enam pemuda asal Tambun Bekasi yang memainkan punk rock yang terbentuk 2001 silam. Dan nama Jendral Kantjil sendiri terinspirasi dari aktor film Ahmad Albar yang merupakan sosok rocker terkenal dan melegenda.
Dalam karirnya bermusik Jendral Kantjil sudah merilis single yang masuk dalam kompilasi From Family To Family pada 2004, rilis mini album pada 2005 dan merilis full album pada 2010 lalu. Dibawah naungan Middlename Re-chords, Jendral Kantjil malang melintang diberbagai skena musik di berbagai Pulau Jawa.