RILISAN Extended Play (EP) spesial coba dihadirkan Wake Up, Iris!. Disebut spesial, karena rilisan tersebut direkam secara live di hari pern...
RILISAN Extended Play (EP) spesial coba dihadirkan Wake Up, Iris!. Disebut spesial, karena rilisan tersebut direkam secara live di hari pernikahan kedua personilnya yakni Bie Paksi dan Vania Marisca. Setelah sukses mengadakan Wedding Concert pertama di Indonesia sebagai mempelai di atas panggung dan menyuguhkan performance dari karya-karya mereka.
Bila sesuai rencana, pada September 2022 mendatang Wake Up, Iris! akan membawa konsep intimate wedding concert ini berkeliling berjumpa dengan para pendengar dalam #TieTheKnotTour 2022 sebagai kelanjutan dari perilisan EP ini. Sebelum akan menjalankan #TieTheKnot Tour, mereka akan merilis hasil rekaman Live di hari pernikahan mereka yang diadakan bulan Mei 2022.
Pada 19 Agustus, EP tersebut akan dapat diakses oleh pendengar di berbagai digital streaming platform, dan sehari sebelumnya, pada 18 Agustus 2022 diputar serentak di beberapa radio di Indonesia, baik analog maupun streaming.
Kami excited sekali akhirnya dapat merilis rekaman di momen bahagia kami, dan segera bisa berjumpa dengan para pendengar. Apalagi, di rilisan dan tur ini kami memperkenalkan format baru Wake Up, Iris! yang lebih penuh dan pastinya lebih seru!," jelas Bie Paksi.
Beberapa radio yang memutar perilisan ini antara lain adalah Madama Radio Makassar, MFM Fm Malang, Berisik Radio Streaming, Geronimo Fm Jogjakarta, OZ Radio Bandung dan masih banyak radio lainnya. Pemutaran dan perilisan ini adalah sebagai penanda dimulainya serangkaian tur yang akan dilaksanakan oleh Wake Up, Iris!.
Selain itu, Wake Up, Iris! juga akan melakukan radio visit di beberapa kota. Menariknya, pada 16 Agustus 2022 silam, salah satu rilisan EP ini diputar perdana kepada pendengar di Jepang dalam program Bagus Music oleh radio FM Saga.
Di dalam rilisan dan tur ini, kami mengambil tema ‘Tie The Knot’ dimana itu adalah idiom dalam bahasa Inggris untuk menikah, dan juga kami ingin memperkuat simpul-simpul silahturahmi kami ke pendengar di berbagai kota," ujar Vania Marisca.
Nantinya Wake Up, Iris! akan segera membocorkan ke lima kota yang beruntung untuk disambangi dalam #TieTheKnotTour2022 phase pertama ini. Wake Up, Iris! adalah projek musik dari Bie Paksi dan Vania Marisca, dapat di dengar di berbagai streaming platform dan telah melanglangbuana di berbagai festival seperti SXSW 2018, Zandari Festa 2018, Soundrenaline, dan Jakarta Fair 2022.