SATU lagi pembatalan festival musik yang terjadi di Indonesia, kali ini Fosfen Music Festival yang semula dijadwalkan akan dihel...
SATU lagi pembatalan festival musik yang terjadi di Indonesia, kali ini Fosfen Music Festival yang semula dijadwalkan akan dihelat di Laswi City Heritage, Kota Bandung pada Sabtu (12/11/2022) dan Minggu (13/11/2022) harus batal digelar.
Belum diketahui alasan pembatalan tersebut, namun informasi atas pembatalan diungkapkan panitia pelaksana melalui akun instagram resmi @fosfen.festival, beberapa jam sebelum acara dimulai.
Dengan segala kerendahan hati, dengan terpaksa kami menginfokan acara fosfen music festival tidak bisa terlaksana atau akan kami undur dengan waktu yang akan kami update segera," tulis pihak penyelenggara, Sabtu (12/11/2022) dini hari.
Meski pihak promotor tidak memberitahukan secara jelas alasan pembatalan acara itu, namun pengembalian tiket penonton akan mereka lakukan. Perihal pengajuan refund akan diumumkan lebih lanjut pada siang ini.
Beberapa jam sebelum diumumkan pembatalan melalui akun instagram resminya, beberapa pengisi acara sudah terlebih dahulu mengumumkan pembatalan tampil di acara yang digadang-gadang menjadi yang terbesar di Kota Bandung ini.
Beberapa artis yang sebelumnya mengumumkan pembatalan tampil meliputi Seringai, JKT48, The Sigit, Grrrl Gang, Lomba Sihir, Rocker Rockers, dan Coldiac.
Pembatalan pada dini hari sebenarnya tidak mengagetkan, mengingat acara tersebut sebelumnya sudah kali kedua diputuskan mundur setelah Agustus lalu pihak penyelenggara mengumumkan perubahan jadwal. Semula Fosfen dijadwalkan akan digelar pada 27-28 Agustus 2022, namun kemudian diundur menjadi 12-13 November 2022.
Festival musik yang diselenggarakan oleh Tropical Event Organizer dan MyMedia tersebut kini kembali diundur hingga batas waktu yang belum ditentukan. Sebagai informasi, Fosfen Music Festival rencananya akan menghadirkan lebih dari 40 musisi tanah air.