PENYANYI kelahiran Karawang yang berkarya di Purwokerto, Irzhal Efadh siap mewarnai dunia musik Indonesia dengan karya terbarunya yang berju...
PENYANYI kelahiran Karawang yang berkarya di Purwokerto, Irzhal Efadh siap mewarnai dunia musik Indonesia dengan karya terbarunya yang berjudul Sweat. Dengan paduan suara yang memikat dan lirik yang menyentuh, lagu ini menjanjikan perjalanan emosional yang tak terlupakan bagi para pendengarnya.
Sweat bukan sekadar lagu, tetapi sebuah pengalaman yang mengajak pendengar untuk merenungkan tentang kekuatan cinta dan ketekunan. Irzhal Efadh dengan cermat menceritakan kisah tentang keresahan dalam sebuah hubungan, memperingatkan bahwa cinta seringkali bukanlah hal yang mudah, tetapi justru sesuatu yang memacu kita untuk terus berjuang.
Saya harap semoga musiknya diterima pendengar dan teman-teman pendengar semua suka sama musiknya, ambil pesan positifnya aja, dan semoga ga ada pesan negatif," kata dia.
Proses kreatif lagu ini dimulai dengan Irzhal menemukan inspirasi dari melodi kunci gitar yang kuat di kantor Roomour Records. Dari sana, Irzhal menggali lebih dalam dan merangkai melodi serta lirik yang menggugah di studio pribadinya, CHFY Privato Studio Suite di Purwokerto. Hasilnya adalah sebuah lagu yang tidak hanya mengalir lancar, tetapi juga memikat hati.
Dalam usahanya untuk memberikan pengalaman mendalam kepada pendengar, Irzhal Efadh bekerja sama dengan Syidik Subagja, seorang engineer terampil dari Karawang, untuk mencapai kualitas audio yang optimal. Dengan sentuhan profesional dari Syidik, Sweat menjadi sebuah rekaman yang benar-benar menggetarkan hati.
Rilis resmi Sweat dijadwalkan pada Jumat (8/2/2024) dan tersedia di semua platform streaming musik digital, serta disertai dengan visualizer eksklusif di kanal YouTube resmi Irzhal Efadh. Visualizer ini, yang dipersonalisasi dengan hati-hati oleh Irzhal sendiri, menambah dimensi visual yang memikat bagi pendengar.