Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Breaking News:

latest

Sambut Hari Valentine, Mocca Hadirkan Single Manis Berjudul Be My Bee

SAMBUT hari kasih sayang, Mocca kembali dengan single manis berjudul Be My Bee yang merupakan lagu menyenangkan, menangkap esensi cinta dan ...

SAMBUT hari kasih sayang, Mocca kembali dengan single manis berjudul Be My Bee yang merupakan lagu menyenangkan, menangkap esensi cinta dan kasih sayang, dibalut dalam metafora alam yang menawan. Be My Bee tersedia di semua platform streaming musik utama via My Diary Records, dan ini merupakan single kedua yang dirilis sebagai bagian dari perayaan 25 tahun Mocca berkarya, setelah perilisan Menua Bersama pada November 2024.


Lagu ini merupakan hasil kolaborasi perdana antara gitaris Riko Prayitno, Lafa Pratomo, dan Arina Ephipania yang menulis liriknya. Mocca mengerahkan sisi terbaik dalam menciptakan lagu, dan untuk pertama kalinya Riko Prayitno dan Arina Ephipania melibatkan Lafa Pratomo dalam proses komposisi. Arina menyampaikan, di lagu ini ia mencoba menuangkan kualitas sebuah hubungan romantis ke dalam liriknya yang semua pasti pernah merasakan indahnya jatuh cinta.

Be My Bee menggambarkan sekuntum bunga yang dengan sabar menunggu seekor lebah untuk mengunjunginya, melambangkan keindahan kebersamaan dan kegembiraan yang dibawa oleh cinta.

Waktu menyusun lirik Be My Bee, aku tuh mencoba mengingat-ingat apa yang terjadi di masa itu... dan ternyata sangat mudah menghadirkan memori romantisme dengan pasangan kita... hmm mungkin itu adalah magic dari cinta," kata Arina.

Ia percaya semua melihat, merasakan dan menjalani fase jatuh cinta yang bisa hadirkan memori romantis itu kapan saja. Reff yang mudah diingat, Be my bee, menekankan kerinduan akan kedekatan dan koneksi, menjadikannya lagu wajib bagi para pasangan di mana pun. Liriknya dengan indah menangkap kesederhanaan dan kemudahan dalam mencintai seseorang yang spesial.

Lagu ini berbicara tentang menemukan kenyamanan dan ketenangan dalam kehadiran mereka, pengabdian yang tak tergoyahkan ini semakin ditegaskan, dan di bagian bridge, dengan janji dukungan yang teguh. Mocca dikenal dengan lagu-lagu yang bercerita dimana musik mereka sering menjelajahi tema cinta, persahabatan, dan momen-momen ajaib yang mendefinisikan koneksi manusia. Be My Bee tidak terkecuali, menawarkan eksplorasi yang unik dan tulus tentang kesenangan sederhana dari cinta.