UNIT grindcore veteran asal kota Purwokerto yang berdiri sejak 1999, Pernicious Hate diawal 2025 ini kembali meluncurkan single berjudul to...
UNIT grindcore veteran asal kota Purwokerto yang berdiri sejak 1999, Pernicious Hate diawal 2025 ini kembali meluncurkan single berjudul toPeng durjana. Single ini menjadi gerbang pembuka menuju perilisan album ke-2 mereka berjudul Grind Up! yang akan dirilis melalui label Metalgear Music.
Single toPeng durjana manjadi sebuah pembuktian bahwa mereka tidak pernah mati dan tetap menggerinda sampai menggelinjang. Single ini diambil dari album ke-2 yang akan dirilis pada 5 April 2025 mendatang, album yang akan menjadi titik balik mereka selama 20 tahun perilisan album terakhir mereka Disgrace World yang dirilis pada 2005.
toPeng durjana menceritakan tentang kepalsuan dan kemunafikan manusia yang ditutupi topeng kebaikan dan kemuliaan sehingga banyak orang yang buta tertipu untuk menyembah mereka sampai kehilangan akal sehat dan logika," kata mereka dalam keterangan tertulisnya.
Dalam penggarapan single ini mereka dibantu oleh Infantomy Kuncoro dan Aditya Prajna Widyananta dalam proses rekaman, untuk mixing mastering dibantu oleh Reduan Imanuel Purba dan untuk sampul dikerjakan oleh Matt Kuyink Art.
Selain dirilis melalui platform digital streaming, single ini juga akan dirilis dalam bentuk video lirik yang akan tayang di Youtube Channel Metalgear Music.