Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Breaking News:

latest

Vicinine Respon Krisis Yang Sedang Dialami Dengan Gairah Hidup

UNIT pop alternatif asal Kendari, Vicinine hadirkan single keduanya berjudul Gairah Hidup pada Jumat (28/2/2025) lalu sebagai bentuk respons...


UNIT pop alternatif asal Kendari, Vicinine hadirkan single keduanya berjudul Gairah Hidup pada Jumat (28/2/2025) lalu sebagai bentuk responsif mereka terhadap krisis yang sedang dilanda kalangan mereka, maka karya musik ini hadir untuk mewakili segala bentuk keresahan emosional yang masih terjebak di dalam diri sendiri.

Gambaran visual dari single kedua ini juga dapat dinikmati melalui music video yang tayang bersamaan dengan waktu rilisnya karya ini melalui platform youtube dan platform musik yang mendukung visual lainnya.

Vicinine mencoba untuk menyampaikan sebuah wujud dari emosi yang selama ini melanda kaum kaum yang terjebak dalam fase 'Quarter life crisis' dimana lagu Gairah hidup mengisahkan seseorang yang terjebak kedalam masalah secara terus menerus. Seseorang tersebut merasa hidup adalah kebohongan yang hanya berakhir kesengsaraan juga gelapnya kehilangan. Namun, di dalam lagu tersebut juga ada bait yang menyadarkan, makna dari arti hidup yang tidak selamanya berjalan dengan satu arah.

Dalam lagu ini, kami berusaha menggambarkan bahwa amarah yang selalu kita genggam adalah sebuah kekeliruan, dimana masalah tidak akan ada habisnya dan akan selalu berputar seperti roda kehidupan," kata mereka dalam keterangan tertulisnya.

Masalah tersebut, lanjut mereka membawanya kedalam arti hidup yang sebenarnya dimana, hidup tak hanya satu arah jika ada luka, maka ada bahagia. Seperti di bait lagu 'kau akan tumbuh dengan luka, kau akan sembuh dari rasa bahagia'. Di dalam lagu Gairah Hidup, Vicinine ingin menyampaikan bahwa hidup tak hanya hari ini, perlu gairah untuk melewatinya, luka adalah bagian dari hidup layaknya bahagia.


Vicinine juga merilis merchandise product dalam bentuk t-shirt dengan sentuhan khas dari kedua single mereka. Selain itu, Vicinine juga terus membuat merchandise lainnya yang tidak kalah menarik. Vicinine berharap dapat mengembangkan dan membuka warna baru bagi perkembangan musik di Indonesia bersama dengan rilisnya single kedua Gairah Hidup.